Cara Membuat Email Baru Di Hp Android – Hukumnya sudah wajib jika kamu para user android haruslah memilikki akun google. Atau kalau orang bilang email yang digunakan untuk akun hape android. Jadi bagi kamu yang baru pegang hape android pasti akan bingung bagaimana sih cara membuat email baru di hape android.
Ada banyak sekali memiliki manfaat akun google bagi pengguna android. Diantaranya adalah beberapa sebagai berikut;
Jangan bingung, ini dia Cara Membuat Email Baru di Hp Android.
Cara Membuat Email Baru ini mudah banget kok, kita nggak perlu laptop pc atau komputer untuk membuatnya. Karena cukup dengan hape android yang kita punyai itu sudah cukup untuk membuat email baru. Tentu saja email baru ini adalah akun google yang bisa digunakan untuk mengakses hape android.Ada banyak sekali memiliki manfaat akun google bagi pengguna android. Diantaranya adalah beberapa sebagai berikut;
- Sebagai Akses untuk masuk ke Playstore.
- Tentu saja jika kamu pengguna android maka untuk store download aplikasi berekstensi APK maka temen temen harus mendownloadnya via Playstore. Dan Playstore ini sudah pasti untuk mengaksesnya temen temen harus punya akun google. Dan akun google ini bisa temen temen milikki kalau mengikuti panduan Cara Buat Email baru yang dibaca saat ini.
- Kegiatan Surat Elektronik [Surel].
- Surat elektronik milik google yaini gmail [Google Mail]. Dengan gmail ini kamu bisa saling kirim file atau dokumen dengan beberapa kontak mail yang temen temen punya. Email ini sangat penting dari yang masih sekolah hingga sudah bekerja dalam kegiatan kirim tugas kepada guru, pembimbing atau dosen. Kirim lamaran pekerjan dan juga dokumen dokumen yang prosedurnya harus dikirm melalui email.
- Google Drive Gratis 15gb.
- Ruang penyimpanan berbasis online yang diberikan secara gratis kepada para pemilik akun google ini memiliki storage sebesar 15gb. Besar sekali kan ? Gratis loh. Temen temen bisa menyimpan file file penting dan bersifat privacy. Seperti foto, dokumen, dan file penting lainnya. Tidak takut hilang, berbeda dengan storage fisik yang bisa rusak dan resiko data hilang.
- Hangouts media perpesanan.
- Hangouts yang dulunya adalah Gtalk, Sudah paham facebook messanger, yahoo messenger dan aplikasi aplikasi chating lainnya ?. Lah hangouts ini cara kerjanya seperti itu.
- Blogspot buat para blogger.
- Media website gratis yang diberikan gratis oleh google kepada para pemilik akun google. Temen temen bisa share posting berupa artikel, gambar ataupun video.
- dll masih banyak lagi…..jadi mari kita melanjutkan Cara Membuat Email Baru Lewat Hp Android.
Sudah nggak sabar mau buat email baru gmail lewat hp android ?. Tenang dulu dong, santai dulu aja. Toh langkah langkahnya mudah banget kok di ikuti dan cepat untuk diselesaikan.
Sebelumnya kamu harus menyiapkan nama email yang cocok dengan nama dan password. Harap dicatat jangan suka gampangin username dan password untuk daftar email baru. Karena kalau bisa kita cukup punya satu akun google aja.
Tujuannya adalah nanti jika kalian punya 2 hape android ataupun ganti tipe android, maka temen temen tinggal login ulang aja di hape android yang baru. Otomatis data kita bakal kesinkron dari hape android yang sebelumnya.
Karena juga enaknya kalau punya satu akun android kita mudah untuk menyimpan data seperti kontak telepon dan google drive seperti Foto2 hasil jeperetan hape. Jadi kita gak perlu backup pake pc atau laptop. Tinggal login ulang aja langsung data yang ada di akun lama bakal restore otomatis.
Sekali lagi saya ingatkan jangan menyepelehkan username dan kata sandi google account yang baru mau kita buat ini. Lebih baik gunakan username dan password yang mudah di ingat. Jadi bagaiamana ?. Kalau sudah siap mari kita lanjutkan buat email baru lewat hp.
Cara Daftar Email Baru Lewat Hp Android.
Yang perlu dipersiapkan adalah hape android yang tentunya sudah terkoneksi dengan jaringan internet. Entah itu kalain terkoneksi wifi ataupun langsung menggunakan paket data dari simcard yang temen temen gunakan.
- Buka menu ⇒Seting⇐ Pada hape android.
- Lanjutkan masuk ke menu ⇒Other Accounts⇐.
- Langsung tekan ⇒Add account⇐ ditandai dengan simbol +. Muncul menu pilihan account seperti berikut.
- Langsung saja kamu pilih Account ⇒Google⇐.
- Mengisi Data untuk Buat Email Baru Lewat Hp. First name dan Last name silahkan isi dengan nama depan dan belakang. Jika punya nama tengah lewati saja. Lanjutkan dengan Next.
- Masukan bulan, tanggal dan tahun Lahir, di ikuti dengan memilih jenis kelamin temen temen. Next lagi.
- Masukan username yang dimau. Ingat…lebih baik guanakan username yang mudah di ingat dan tersedia. Lanjutkan dengan tekan Next.
- Proses pembuatan password. Gunakan kombinasi huruf dan angka, lebih baik lagi jika ditambahkan dengan karakter khusus. Tapi kamu harus ingat, kalau takut lupa dicatat saja dan simpan dalam dompet. Lanjutkan dengan Next.
- Pada langkah ini kamu bisa menambahkan Nomor hp yang temen temen punya dan Next. Namun disini saya Skip saja, Langsung Next.
- Privacy and Terms. Kalau mau baca silahkan saja, saya langsung scroll kebawah sampai habis dan tekan ⇒I AGREE⇐.
- Your Google Account. Langsung nih temen temen tekan Next.
- Proses pembuatan berlangsung. Tunggu beberapa detik.
- Set Up payment info. Sampai disni kamu pilih saja ⇒No Thanks⇐ dan ⇒Continue⇐.
- Proses Pembuatan Akun Google Baru lewat hp android pun selesai. Ini adalah email gmail yang baru saja saya buat.
Kamu bisa langsung cek dengan cara membuka aplikasi Playstore. Kalau playstore tersebut tidak meminta akun google untuk login, itu artinya temen temen sudah berhasil mengikuti Cara Membuat Email Baru Di Hape Android. Selamat ya temen temen…!!!
Kini temen temen bisa menggunakan Playstore, Email Gmail, Hangouts, Google Drive, Google Photos, Google Plus dan beberapa aplikasi lainnya milik google.
Menurut teman teman gimana ? Mudah dan cepat kan Cara Membuat Email Baru di hp android ?. Jika temen temen punya masalah saat mengikuti pendaftaran email baru di hp android, ayo kita diskusikan Cara Membuat Email Baru ini di kolom komentar.
Komentar
Posting Komentar